• Jelajahi

    Copyright © KarawangNews.com - Pelopor Media Online di Karawang
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Translate

    Keluarga Besar H. Erick Kumpul, Santuni Yatim di Bulan Ramadhan

    Rabu, 19 Maret 2025
    H. Erick bersama keluarga besar dan anak-anak yatim berbagi keceriaan di bulan suci Ramadhan.


    KarawangNews.com - Anggota DPRD Karawang, Jawa Barat, H. Erick Heryawan Kusumah membagikan bingkisan kepada 100 anak yatim di acara santunan anak yatim dan buka puasa bersama keluarga besar H. Erick Heryawan Kusumah, Selasa (17/3/2025 di Brits Hotel Karawang.


    Acara yang dihadiri Wakil Bupati Karawang, H. Maslani ini juga mengundang penceramah KH. Muhammad Abdul Mu'min dan KH. Ubaydillah. Dalam acara ini juga, merupakan agenda buka puasa bersama keluarga besar timses Pemilihan Legislatif (Pileg) dari Daerah Pemilihan (Dapil) V Kabupaten Karawang.


    "Ini ungkapan rasa syukur kepada Allah SWT dan ungkapan sayang kepada keluarga besar H. Erick," kata H. Erick, di sela acara tersebut.


    Di acara ini juga diundang keluarga besar Himpunan Alumni Miftahul Huda (Hamida), Punggawa Madrasah Nasional Indonesia (PGMNI) dan ormas Grib Jaya. Di acara syukuran ini, H. Erick menyatakan apresiasinya kepada semua timses dan keluarganya yang telah mendukung kesuksesannya menuju kursi legislatif di Pemilu 2024 kemarin.


    Dia menyebutkan, acara santunan anak yatim dan mengumpulkan keluarga besar ini rutin dilakukan setiap bulan Ramadhan, hanya untuk sekedar berbagi kasih dan mengikat silaturahmi lebih erat, juga menciptakan keceriaan di bulan suci Ramadhan, terutama untuk anak-anak yatim.


    "Saya sayang sama kalian," ucap H. Erick.


    H. Erick Heryawan Kusumah SE,


    Diketahui, H. Erick Heryawan Kusumah merupakan pengusaha sukses yang kini menjabat Wakil Ketua Komisi III DPRD Kabupaten Karawang fraksi Partai NasDem, dengan perolehan suara Pileg 2024 di Dapil V Karawang sebanyak 10.180 suara.

    Kolom netizen

    Buka kolom netizen

    Lentera Islam


    Hai orang-orang yang beriman jadikanlah sabar dan shalat sebagai penolongmu, sesungguhnya Allah beserta orang-orang yang sabar. (QS. Al Baqarah: 153)

    Berita Terbaru

    lingkungan

    +