• Jelajahi

    Copyright © KarawangNews.com - Pelopor Media Online di Karawang
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Translate

    Kang Pipik Soroti Situ Kamojing Punya Nilai Desa Wisata di Karawang

    Senin, 10 Maret 2025
    Pipik Taufik Ismail (Tengah) bersama Fernando Doklas Pangaribuan. (Baju Batik)


    KarawangNews.com - Normalisasi Situ Kamojing serta perbaikan sarana dan prasarana infrastruktur juga desa wisata menjadi aspirasi masyarakat dalam reses ke ll masa sidang tahun 2024-2025, anggota DPRD Provinsi, Pipik Taufik Ismail, S.Sos.,M.M. di Desa Cikampek Pusaka, Kecamatan Cikampek, Kabupaten Karawang.


    Pada kesempatan itu, hadir Kepala Dusun (Kadus) Desa Kamojing, Ujang Yahya menyampaikan, adanya Situ Kamojing ini sudah lama dangkal akibat endapan lumpur, karena belum dikeruk dan dinormalisasi jadi salah satu penyebab banjir di wilayah Cikampek.


    "Kami sudah usulkan Situ Kamojing itu agar segera dikeruk, namun sampai saat ini belum juga terealisasi, karena luapannya jadi penyebab banjir di wilayah Kecamatan Cikampek dan sekitarnya selama ini," kata Ujang Yahya, Senin (10/3/2025) sore.


    Hal senada disampaikan pengurus BUMdes Kamojing, Agus mengatakan, selain untuk bendung penampung air yang dikelola PJT 2, Situ Kamojing ini juga menjadi rintisan untuk destinasi desa wisata.


    "Situ Kamojing ini menjadi rintisan destinasi desa wisata program Pemkab Karawang, tapi yang kami butuhkan saat ini dukungan insfratruktur yang lebih memadai," sebutnya.


    Disampaikan juga warga Desa Cikampek Pusaka, seorang penggiat seni, Anti, meminta adanya fasilitas untuk para seniman Desa Cikampek Pusaka berekspresi.


    "Aspirasi kami adalah adanya gedung serbaguna bagi para seniman, untuk berlatih dan berkarya," ucapnya.


    Diketahui berbagai aspirasi lainnya antusias diungkapkan sejumlah masyarakat, LSM dan Karang Taruna, serta PAC PDIP yang hadir, antara lain perbaikan sarana ibadah, sarana olahraga, sarana air bersih dan Mck juga usulan untuk rumah layak huni atau rulahu.


    Di tempat yang sama legislator Fraksi PDI Perjuangan Dapil Jabar X, meliputi Kabupaten Karawang dan Kabupaten Purwakarta, Pipik Taufik Ismail akrab disapa kang Pipik yang hadir bersama anggota DPRD Karawang Fraksi PDIP Dapil V, Fernando Doklas Pangaribuan di lokasi wisata religi makam Ki Bagus Jabin Desa Cikampek Pusaka itu. 


    Ia menanggapi serius berbagai usulan yang disampaikan masyarakat tersebut.


    "Tentunya aspirasi yang disampaikan masyarakat ini menjadi catatan penting bagi kami untuk ditindaklanjuti dan dapat direalisasikan," kata kang Pipik. [Sky]


    Kolom netizen

    Buka kolom netizen

    Lentera Islam


    Hai orang-orang yang beriman jadikanlah sabar dan shalat sebagai penolongmu, sesungguhnya Allah beserta orang-orang yang sabar. (QS. Al Baqarah: 153)

    Berita Terbaru