• Jelajahi

    Copyright © KarawangNews.com - Pelopor Media Online di Karawang
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Jembatan Rusak Terabaikan Sejak 106 Tahun Lalu, Warga Tagih Janji Politik Bupati

    Minggu, 26 Mei 2024
    Lokasi Jembatan Kalenkapal rusak di Desa Citarik Kecamatan Tirtamulya, Kabupaten Karawang.


    KarawangNews.com - Berdiri sejak 106 tahun lalu, Jembatan Kalenkapal Desa Citarik, Kecamatan Tirtamulya, jadi saksi bisu terabaikan dari janji politik bupati terkait pembangunan Pemerintah Daerah Kabupaten Karawang, Provinsi Jawa Barat.



    Diketahui, Jembatan Kalenkapal tersebut dibangun sekitar tahun 1918, panjang kurang lebih 40 meter dan lebar 2.5 meter, dengan kontruksi rangka baja di bawah jembatan khas buatan kolonial Belanda, saat ini tahun 2024, kondisinya rusak luput dari pembangunan.


    "Jembatan Kalenkapal ini terabaikan, ada sejak zaman kolonial Belanda, perkiraan berdiri dibangun sekitar tahun 1918, dengan lebar 2.5 meter dan panjangnya kurang lebih 40 meter," terang warga kampung Citarik Dasri (60) menyampaikan pada KarawangNews.com, Minggu (26/5/2024).


    Diketahui juga Jembatan Kalenkapal itu menjadi salah satu penghubung transportasi dari berbagai aktivitas ribuan masyarakat, dimulai anak sekolah, wirausaha dan juga petani sebagai sarana untuk mengangkut hasil tani palawija, dengan hamparan Sawah yang luas lahan pertanian di sekitarnya.


    Lanjut Dasri menuturkan, di sini banyak sekali kendaraan yang terperosok. Setiap kali ada kerusakan di Jembatan Kalenkapal ini diperbaiki melalui swadaya masyarakat. 


    Menurutnya, mengingat Jembatan Kalenkapal sudah tua, bahkan sudah sering diusulkan masyarakat melalui desa di Musrenbangcam di kecamatan Tirtamulya setiap tahunnya supaya segera dilakukan perbaikan.


    "Kami masyarakat hanya menunggu dan menunggu entah sampai kapan untuk direnovasi baru biar kokoh, melihat kondisi jembatan yang seperti ini seharusnya pemerintah daerah lebih peka," cetusnya.


    "Sekarang banyak warga yang mengeluh, karena kendaraannya seperti mobil, takut lewat Jembatan ini," tambahnya.


    Selain itu disikapi nya, dalam pemilihan calon kepala daerah (Pilkada) di Kabupaten Karawang ke depan. Ia berharap kepada pemerintahan terpilih, dapat memprioritaskan untuk segera memperbaiki Jembatan Kalenkapal tersebut.


    "Siapapun pemimpinnya yang akan jadi Bupati Karawang ke depan, mampu merealisasikan janji politiknya dan kami warga Citarik berharap perbaikan jembatan ini bisa diutamakan," ujarnya. [Sukarya]


    Kolom netizen

    Buka kolom netizen

    Lentera Islam


    Hai orang-orang yang beriman jadikanlah sabar dan shalat sebagai penolongmu, sesungguhnya Allah beserta orang-orang yang sabar. (QS. Al Baqarah: 153)

    Berita Terbaru

    lingkungan

    +