Kondisi revitalisasi pasar yang belum tuntas, gambar diambil dari sudut lapak pasar non permanen yang sudah lama berdiri.
KarawangNews.com - Sejak tahun 2016, rencana revitalisasi pasar di Perumahan Bintang Alam mangkrak, padahal revitalisasi pasar di tengah perumahan ini sudah berdiri tiang-tiang pondasi bangunan.
Seperti dijelaskan warga perumahan setempat, Umam, setelah berdiri tiang pondasi, sejak tahun 2017 tidak nampak lagi pekerja yang melanjutkan pembangunan pasar, bahkan terkesan diabaikan.
Kata dia, rencananya bangunan ini untuk merelokasi dan merapihkan pedagang yang sudah ada di area tersebut.
"Pasar ini hanya buka pagi sampai siang, kecuali pedagang buah yang berjualan hingga sore," kata dia, Kamis (25/1/2024) siang.
Kata dia, pembangunan pasar yang baru itu berdiri di atas tanah terbuka hijau dan lapang olahraga bulu tangkis.
Akibat bangunan mangkrak, warga tidak lagi bisa bermain bulu tangkis, malah area tersebut terkesan jadi kumuh dan tidak produktif.
"Saya tidak tahu siapa yang bertanggung jawab, tapi sebagai warga perumahan sangat disayangkan rencana revitalisasi pasar ini jadi mangkrak," kata dia.