Kegiatan kampanye Verrel Bramasta dari Partai PAN di Desa Dawuan Barat, Kecamatan Cikampek Karawang. |
KarawangNews.com, - Membludak ribuan pendukung menyambut antusias kedatangan 2 artis ternama Indonesia Verrel Bramasta dan Ivan Fadilla di Kampung Bakansereh, Desa Dawuan Barat, Kecamatan Cikampek Kabupaten Karawang, Jawa Barat.
Diketahui keduanya maju dikontestasi Pemilihan Umum 2024, Verrel Bramasta sebagai calon anggota DPR RI Dapil Jabar 7 meliputi Kabupaten Bekasi, Purwakarta dan Karawang juga Ivan Fadilla, calon anggota DPRD Provinsi Jawa Barat, Dapil 10, daerah pemilihan Kabupaten Karawang dan Purwakarta.
Kegiatan yang digelar Tim Relawan tersebut merupakan kampanye terbuka yang dihadiri masyarakat desa sekitar untuk mendongkrak popularitas partai dan memenangkan calon anggota legislatif daerah maupun calon anggota legislatif DPR RI dari Partai Amanat Nasional (PAN).
"Saya sebagai relawan Verrel, dan Ivan Fadilla, berharap keduanya berhasil menjadi anggota legislatif, mudah-mudahan bisa berbuat lebih banyak lagi bagi masyarakat, untuk mengentaskan kemiskinan," ungkap Tim Sukses Relawan PAN Desa Dawuan Barat Nani Daud, Minggu (28/1/2024).
Selain itu Nani Daud mengatakan program yang ditawarkan Verrel cukup bagus bagi anak muda yang menginginkan perubahan.
"Semoga saja mereka menjadi aspirarator yang amanah, bisa memberikan perhatian bagi anak muda penciptaan lapangan kerja lebih banyak lagi dan juga meningkatkan taraf hidup masyarakat yang lebih sejahtera," harapnya.
Sementara itu ditimpali calon anggota DPRD Dapil V, Kabupaten Karawang, Jayadi,S.E, mengapresiasi antusias masyarakat dan Relawan PAN di Desa Dawuan Barat yang telah mengadakan kampanye terbuka tersebut.
"Saya mengapresiasi hadirnya masyarakat yang antusias mengikuti jalannya kampanye terbuka bersama Verrel dan Ivan Fadilla," ucapnya.
Lebih jauh Ia mengatakan visi-misi kami tentunya sama, menginginkan peningkatan kesejahteraan dan perubahan bagi masyarakat ke arah yang lebih baik.
"Dimulai kesehatan, pendidikan, kesempatan peluang kerja, memajukan pertanian yang masih tertinggal juga program-program lainnya, yang kami bisa didorong secara regulasi dan kebijakan melalui legislatif, dan bisa memberi manfaat bagi masyarakat," ujarnya. (sky)