Ketua PPK Kecamatan Tirtamulya, Ismail. |
KarawangNews.com, - Gelar gerak Jalan Babarengan PPK Tirtamulya mensosialisasikan penyelenggaraan Pemilihan Umum (Pemilu) 2024.
Kegiatan tersebut diikuti Muspika Kecamatan, PPK dan KPPS dari 10 desa turut hadir Panwascam juga TNI Polri, bertempat di halaman Kecamatan Tirtamulya Kabupaten, Karawang, Provinsi Jawa Barat.
"Kegiatan gerak jalan babarengan ini sesuai arahan KPU Karawang seluruh PPK dan PPS sebagai penyelenggara Pemilu bersama Muspika di tiap kecamatan mengadakannya, dalam rangka sosialisasi Pemilu pada 14 Februari 2024," terang Ketua PPK Tirtamulya, Ismail, Minggu (17/12/2023).
Lanjutnya menjelaskan di Kecamatan Tirtamulya jumlah seluruh Tempat Pemungutan Suara (TPS) ada 149 bilik suara, untuk jumlah Daptar Pemilih Tetap (DPT) Laki-laki kurang lebih 19.304 orang, Perempuan kurang lebih 19.238 orang, total hak pilih 38.542 orang.
Selain itu kata Ismail dalam gerak jalan babarengan tersebut, sebagai penyamangat, telah disediakan door prize sebagai hadiah hiburan untuk para peserta yang hadir.
Ia menyebut tujuan sosialisasi ini adalah untuk meningkatkan partisipasi masyarakat pada Pemilihan Umum 2024 mendatang.
"Alhamdulillah, untuk partisipasi masyarakat di Kecamatan Tirtamulya terus meningkat setiap Pemilihan Umum mencapai tujuh puluh sampai delapan puluh persen pemilih," ungkapnya.
Sementara pada kesempatan yang sama Camat Tirtamulya, Sahrul Hafid, S.Sos., menambahkan Pemerintahan Kecamatan Tirtamulya, memfasilitasi kegiatan PPK yang mengadakan gerak 'Jalan Babarengan' untuk mensosialisasikan Pemilu 2024.
Selain itu di Kantor Kecamatan Tirtamulya sedang mengadakan pelayanan bagi pemilih pemula yang genap usia 17 tahun pembuatan Kartu Tanda Penduduk (KTP).
"Silahkan datang bagi yang sudah punya hak pilih dan belum punya KTP ke Kecamatan Tirtamulya, yang mendapatkan undangan dari Catpil diketahui jumlah seluruhnya sebanyak 508 orang. Pada saat ini di kantor Kecamatan Tirtamulya sedang melakukan pelayanan pembuatan KTP baru dimulai hari Senin sampai hari Sabtu," terangnya.
Selanjutnya ia mengimbau bagi warga Kecamatan Tirtamulya, jaga kondusifitas politik 5 tahun sekali untuk melanjutkan pembangunan. Ciptakan suasana pesta politik yang sejuk dan damai. Jangan lupa datang ke TPS dan tentukan pilihan pemimpin Indonesia di Pemilihan Umum 2024.
"Jangan sampai tidak datang ke TPSnya masing-masing, menentukan negara itu dari Pemilu 14 Februari 2024," ujarnya. [Sukarya]