KarawangNews.com, - Sekolah Menengah Pertama Negeri (SMPN) 3 Tirtamulya belum 6 bulan, cat tembok mengelupas dan keramik belang belum diganti.
Proyek 6 Ruang Kelas Baru (Rkb) tahun anggaran 2023, menelan biaya pembangunan cukup besar Rp1.499.830.900.00 dari APBD 2 Kabupaten Karawang, Jawa Barat. Tidak berkualitas.
Ironisnya, gedung sekolah baru tersebut dibangun oleh CV. ZIFAM TRI PERKASA tidak sebanding dengan biaya proyek yang hampir mencapai Rp1,5 miliar.
Dengan waktu pelaksanaan 90 hari kalender, dimulai pekerjaan pada 23 Mei 2023 sampai dengan 26 Agustus 2023.
"Dulu dindingnya retak-retak lalu ada perbaikan sekarang belum enam bulan sebagian cat temboknya mengelupas seperti sisik ular," kata Y (50) warga Desa Karangsinom, kecewa menyampaikan pada awak media KarawangNews.com, Sabtu (2/12/2023).
Terpisah, selain itu ada lagi keramik lantai belang-belang belum diganti, Kepsek SMPN 3 Tirtamulya, Karsam Kurnia, S.Pd menyebut ketika dikonfirmasi awak media menyampaikan "Keramik sudah ada tinggal ganti pasang sama pelaksana kerjanya, saat ini masih ada kegiatan belajar mengajar dan minta waktu perbaikan nunggu setelah selesai ujian sekolah," ucapnya.
Disinggung adanya spanduk ucapan terimakasih kepada mantan Bupati Karawang Cellica Nurrachadiana yang terpasang ditembok dinding sekolah SMPN 3 Tirtamulya, Ia menyebut dalam wawancara lewat jejaring telpon selular "Tulisan ucapan terima kasih dr.Hj Cellica Nurrachadiana di spanduk itu sesuai arahan dari Disdikpora Karawang, keterangan suratnya ada nanti saya tunjukkan," kata dia.
"Spanduk itu terpasang hanya salah satunya di sekolah lain juga ada, bila terindikasi ada unsur politik nanti akan saya buka," terangnya.
Namun, setelah naik adanya pemberitaan sebagai narasumber Kepsek SMPN 3 Tirtamulya, menyanggahnya tidak ada konfirmasi dari awak media sebagai kontributor berita. (sky)