KARAWANGNEWS, Saluran air tersumbat dan banyaknya sampah jadi penyebab genangan air dan banjir pada saat hujan tiba, dihadapi para pedagang pasar Cikampek 1 Desa Cikampek Timur, Kecamatan Cikampek, Kabupaten Karawang.
"Permasalahan klasik yang dikeluhkan para pedagang ini seolah-olah tidak ada solusi dari Pengelola pasar Cikampek," ungkap Bily (37) pedagang pasar Cikampek, Selasa (4/10/2022).
Diketahui area Pasar Cikampek 1 selalu tergenang air dan banjir. Para pedagang meminta kepada pemerintah daerah yang saat ini mengelola Pasar Cikampek 1 dengan kondisi tersebut sangat merugikan para pedagang dan konsumen.
"Dengan kondisi seperti ini kami dari para pedagang sangat dirugikan tiap turun hujan, harus bahu-membahu mengamankan dagangan jangan sampai terkena air," cetus Bily.
Hal senada diungkapkan Hendra (36) pedagang pasar Cikampek 1," banjir lagi, banjir lagi cape deh, saya harap penanganan dari Pengelola harus lebih serius dan profesional jangan seperti ini terus,"pungkasnya.(sky)