• Jelajahi

    Copyright © KarawangNews.com - Pelopor Media Online di Karawang
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Ada Bazzar 300 UMKM di Pesta Rakyat Simpedes BRI Karawang

    Sabtu, 06 Agustus 2022


    KarawangNews.com - PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk kembali menyelenggarakan Pesta Rakyat Simpedes BRI sebagai wujud mengakselerasikan UMKM menuju digitalisasi. Pesta Rakyat Simpedes dilaksanakan tiga hari, 4-6 Agustus 2022, di Lapangan Galuh Mas, Karawang, Jawa Barat.


    Acara ini juga memberikan layanan utuh bagi UMKM serta nasabah BRI, pada acara peresmian pembukaan kegiatan  menampilkan pameran UMKM binaan BRI. Hadir dalam acara ini Regional CEO Jakarta 2, Prasetya Sayekti dan Bupati Karawang, Cellica Nurrachadiana.


    Karawang dipilih sebagai kota penyelenggaraan PRS BRI tahun ini berdasarkan nilai historis, Karawang merupakan tempat awal perjuangan kemerdekaan Indonesia. 


    Hal ini adalah wujud nyata BRI dalam mendukung perjuangan masyarakat dan UMKM, demi mencapai perekonomian masyarakat yang lebih baik. 


    Kata Prasetya Sayekti, Karawang ini menjadi tempat spesial bagi penyelenggaraan, dia apresiasi kepada masyarakat Kabupaten Karawang dan sekitarnya, mengingat Karawang tidak dapat dilepas dari sejarah panjang kemerdakaan Indonesia.


    Di Kabupaten Karawang, tepatnya di Rengasdengklok, sebagai tempat pertama kali bendera merah putih dikibarkan. 


    "Hal ini relevan dengan BRI yang selalu hadir disetiap aktifitas masyarakat untuk memberikan makna kepada Indonesia," kata Prasetya Sayekti.


    Kegiatan ini terdiri dari 6 (enam) Pilar, yaitu Pawai, Panggung, Pasar, Panen, Pojok X’sis dan peduli. Selama penyelenggaran PRS BRI Karawang hari ini telah menampilkan Pawai yang bertujuan untuk literasi digital kepada lebih dari 7.000 pelaku UMKM yang tersebar di 14 pasar atau sentra ekonomi di wilayah Karawang.


    kegiatan ini dilakukan kepada 10.000 UMKM yang hadir melalui talkshow interaktif serta kegiatan transaksi non-tunai di bazaar UMKM maupun kuliner. 


    Panggung hiburan seperti band lokal, dan band Ibukota, seperti Kotak, D’masiv, dan Ungu. Event ini menampilkan berbagai tenant UMKM sebanyak 300 UMKM yang juga menjadi bagian dari UMKM binaan BRI. 


    Pasar yang menghadirkan 300 UMKM binaan BRI ini menjadi kegiatan positif bagi UMKM di Karawang, hal tersebut disampaikan oleh Bupati Karawang sebagai perwakilan tuan rumah Kabupaten Karawang. 


    Diakuinya, kehadiran BRI sebagai penyelenggara Pesta Rakyat Simpedes BRI 2022 ini mampu menstimulus perekonomian masyarakat di Kabupaten Karawang melalui Pasar UMKM yang menampilkan produk-produknya dan menjadi ajang promosi yang lebih luas bagi UMKM.


    Pojok X’Sis sebagai area pengunjung untuk mengaktualisasi diri serta menambah pengetahuan dengan berbagai aktivitas seni dan olahraga, literasi digital, pengenalan Digital Banking Experience, coaching clinic atau capacity building kepada komunitas. 


    Sedangkan, panen undian hadiah simpedes dan doorprize untuk pengunjung. Kemudian peduli, melalui kegiatan Corporate Social Responsibility (CSR) yang ditujukan kepada masyarakat sekitar berupa cek kesehatan gratis untuk masyarakat.


    Dalam penyelenggaraan PRS BRI kali ini juga bertujuan untuk meningkatkan edukasi dan literasi digital terhadap UMKM Kabupaten Karawang, dalam bertransaksi menggunakan aplikasi BRIMO, selama Pesta Rakyat Simpedes berlangsung.

    Kolom netizen

    Buka kolom netizen

    Lentera Islam


    Hai orang-orang yang beriman jadikanlah sabar dan shalat sebagai penolongmu, sesungguhnya Allah beserta orang-orang yang sabar. (QS. Al Baqarah: 153)

    Berita Terbaru

    lingkungan

    +