KarawangNews.com - Soft launching Pasar Proklamasi di Kecamatan Rengasdengklok dibuka langsung Bupati Karawang, dr. H. Cellica Nurrachadiana, Jumat (24/6/2022) siang. Bupati berharap, hadirnya Pasar Proklamasi ini dapat meningkatkan ekonomi dan kebahagian bagi para pedagang.
“Pembangunan Pasar Proklamasi telah melewati suatu proses yang panjang, sejak saya menjabat pada tahun 2015, berarti sudah 7 tahun, akhirnya pembangunan pasar ini berhasil dilaksanakan, ini merupakan proses panjang dengan niat yang baik,” ucapnya.
Kata bupati, soft launching ini dapat memberi kejelasan kepada para pedagang tentang proses pembangunan Pasar Proklamasi ini, kemudian, para pedagang lokal diberi prioritas untuk menempati kios atau los yang ada di Pasar Proklamasi.
Sementara itu, Dirut PT Visi Indonesia Mandiri (VIM), Gregorius Samuel Jan menuturkan, pihaknya menyampaikan apresiasi kepada Pemerintah Kabupaten Karawang yang mendukung pasar baru ini.
"Pasar Proklamasi Rengasdengklok ini pasar modern dengan konsep go green, yang terintegrasi dengan sub terminal, serta fasilitas umum lainnya yang telah berstandar SNI,” ujarnya.
Dia menambahkan, di pasar ini telah dibangun 928 unit tempat usaha, yang terdiri dari 208 kios dan 720 los yang dapat menampung 920 orang pedagang.
Dia berharap, Pasar Proklamasi bisa membawa kebahagiaan bagi para pedagang, konsumen dan masyarakat Rengasdengklok. Juga, pasar ini dapat menarik investor untuk berinvestasi di Kabupaten Karawang. [rls]