KARAWANG, KarawangNews.com - Wakil Bupati Karawang, H. Ahmad Zamakhsyari (Jimmy) menyerahkan 4 bibit pohon nagasari ke pengurus Klenteng Sian Djin Kupoh di Tanjungpura, Karawang Barat, Kamis (22/8/2018) malam.
Diharapkan Jimmy, pohon tersebut bisa kembali tumbuh di Karawang, sebab pohon ini terbilang langka.
"Pohon ini banyak manfaat dan khasiatnya, saya ingin menagasarikan Karawang," kata Jimmy.
Pemberian bibit ini bertepatan dengan hari perayaan Ulang Tahun Klenteng Sian Djin Kupoh, bibit itu diserahkan ke pengurus klenteng, Dendi Ananda didampingi pengurus klenteng lainnya.
Diceritakan Jimmy, pohon nagasari atau dewandaru dalam bahasa latinnya mesea ferrea merupakan jenis tanaman langka di Indonesia.
Pohon ini memiliki nilai ekonomi tinggi, karena kualitas pohonnya yang kuat, tetapi jarang ditemukan di Karawang.
Kata Jimmy, sebagian masyarakat Indonesia, pohon ini memiliki nilai mistis, sehingga tidak semua orang bisa berhasil menanam pohon ini. (spn)