• Jelajahi

    Copyright © KarawangNews.com - Pelopor Media Online di Karawang
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Asep Sundapura: Tidak Ada yang Terpikir Tanam Nagasari, Kecuali Jimmy

    Jumat, 24 Agustus 2018
    KARAWANG, KarawangNews.com - Seniman Karawang, Asep Sundapura apresiasi terhadap langkah Wakil Bupati Karawang, H. Ahmad Zamakhsyari (Jimmy) yang akan kembali menanam pohon nagasari di seluruh wilayah Karawang. 

    "Dari sekian puluh bupati Karawang yang terdahulu, tidak ada satupun yang terpikir menanam pohon nagasari ini, kecuali Jimmy, ini pertanda kebangkitan Karawang," kata Asep, saat menemui langsung Jimmy di rumah dinas wakil bupati, Jumat (24/8/2018) siang.

    Diakuinya, dia tertarik dengan langkah wakil bupati yang berupaya menanam pohon langka ini, sebab tak sembarang orang bisa menanam pohon ini. Dia bercerita, pohon nagasari ini hilang dari tanah Karawang sejak tahun 1800 atau sejak abad ke-6.

    "Pohon itu harus ada lagi di sekitaran daerah Nagasari Karawang, termasuk Masjid Agung, kita ingin sekitar itu menjadi obyek wisata nagasari, sebab ada nama daerah Nagasari di Karawang itu awalnya terdapat pohon nagasari dahulunya," ucapnya.

    Menanggapi hal itu, Jimmy mengajak Asep Sundapura untuk menanam pohon kramat itu bersama-sama, dia menyebutkan sudah ada 1.000 bibit pohon nagasari yang bakal ditanam di Karawang, diantaranya di sepanjang Sungai Citarum.

    "Memang tidak mudah menanam pohon itu, tetapi pohon dan daun itu punya khasiat, untuk menunggu daunnya jatuh saja butuh waktu lama, sebab daun itu tidak boleh dipetik sembarangan," ujarnya. 

    Kemarin, kata Jimmy, dia sudah menyerahkan 4 bibit pohon nagasari ke pengurus Klenteng Sian Djin Kupoh di Tanjungpura. Bibit berikutnya akan dia sebar ke seluruh daerah di Karawang. (spn)
    Kolom netizen

    Buka kolom netizen

    Lentera Islam


    Hai orang-orang yang beriman jadikanlah sabar dan shalat sebagai penolongmu, sesungguhnya Allah beserta orang-orang yang sabar. (QS. Al Baqarah: 153)

    Berita Terbaru

    lingkungan

    +