• Jelajahi

    Copyright © KarawangNews.com - Pelopor Media Online di Karawang
    Best Viral Premium Blogger Templates

    NasDem Dorong Saan Mustopa Nyalon Wakil Gubernur

    Senin, 04 Desember 2017
    KARAWANG, KarawangNews.com - DPD Partai NasDem se-Jawa Barat sepakat, akan mengikuti sertakan Ketua DPW Partai NasDem Jawa Barat, Saan Mustopa pada konvensi wakil gubernur untuk mendampingi Ridwan Kamil, di bursa Pemilihan Gubernur Jawa Barat tahun 2018.

    Kesepakatan ini dibentuk oleh para ketua DPD NasDem se-Jawa Barat di Mason Pine Hotel, Bandung, Kamis (30/12/2017) malam. Ini sebagai refresentasi ketua DPD masing-masing kabupaten dan kota se-Jawa Barat.

    Dijelaskan Ketua DPD Partai NasDem Karawang, Dian Fahrud Jaman, Minggu (3/12/2017), seluruh DPD NasDem se-Jawa Barat mendorong Saan Mustopa untuk ikut konvensi sebagai calon wakil gubernur, mendampingi Ridwan Kamil.

    Sebab, kata Dian, koalisi yang dibangun mengusung Ridwan Kamil sebagai gubernur, yaitu Partai NasDem, PKB dan PPP atas dasar kesetaraan, tidak melihat jumlah kursi. Sehingga, semua partai berhak mengajukan calon wakilnya.

    "Kita dorong Saan Mustopa ikut konvensi, karena jejak Kang Saan sebagai tokoh politik nasional dan memiliki pengalaman yang mumpuni," ucapnya.

    Proses pencalonan wakil gubernur ini akan melalui konvensi dan ada tim khusus yang akan menyeleksi calon wakil untuk Ridwan Kamil. Jadi, tidak keliru jika Partai NasDem mendorong Saan Mustopa untuk ikut konvensi.

    "Kami yakin, Kang Saan memiliki kapasitas dan kapabilitas yang bisa diperhitungkan sebagai calon wakil gubernur," ungkapnya.

    Sebelumnya, partai koalisi pendukung Ridwan Kamil sudah memiliki jagoan masing-masing untuk maju mendampingi wali Kota Bandung itu. Nama yang muncul adalah Uu Ruzhanul Ulum (PPP), Daniel Mutaqien Syafiuddin (Partai Golkar) dan Syaiful Huda (PKB). Saan dan ketiga nama tersebut bakal dinilai oleh sembilan juri.

    Mereka masing-masing eks Wakil Ketua KPK Erry Riyana Hardjapamekas, eks Menko Kemaritiman Rizal Ramli, eks Rektor Unpad Ganjar Kurnia, politikus senior Tjetje Hidayat Padmadinata, eks Ketua DPD I Golkar Jabar Uu Rukmana, politikus Golkar Popong Otje Djundjunan (Ceu Popong), Ketua MUI Kota Bandung Miftah Faridl, serta dua kyai asal pondok pesantren di Depok dan Pantura. (spn)
    Kolom netizen

    Buka kolom netizen

    Lentera Islam


    Hai orang-orang yang beriman jadikanlah sabar dan shalat sebagai penolongmu, sesungguhnya Allah beserta orang-orang yang sabar. (QS. Al Baqarah: 153)

    Berita Terbaru

    lingkungan

    +