• Jelajahi

    Copyright © KarawangNews.com - Pelopor Media Online di Karawang
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Makan Bakso Dapat Blackberry

    Minggu, 17 Januari 2010

     
    BeritaKarawang.com - Mungkin anda baru dengar Bakso Arab, di dalam bulatan baksonya ada buah kurma manis. Ini hanya bisa dicicipi di Barak Lesehan Bakso Arab di Jalan Kutakarya, Kecamatan Kutawaluya, tepatnya di depan kantor Desa Kutakarya, LPK (Lembaga Pendidikan Keterampilan) Quantum Centre 114.
     
    Pemilik Lesehan Bakso Arab, Titut Hartadi, S.Pd, M.Pd, Minggu (17/1/2010) siang mengatakan, dia membuat bakso berisi buah kurma ini terinspirasi dari peminat bakso yang banyak, sedangkan buah kurma memiliki manfaat yang bagus untuk tubuh. "Jadi, kegemaran mereka terpenuhi, sedangkan buah kurma itu untuk menambah kebugaran dan kesehatan," ucapnya.
     
    Tidak hanya itu saja, penikmat bakso disini akan mendapat kupon undian setiap kelipatan pembelian Rp 10 ribu dan punya peluang untuk memiliki handphone Blackberry yang akan diundi pada ulang tahun Quantum Centre 114 tanggal 17 April 2010 mendatang.
     
    Kata Titut, buah kurma merupakan makanan yang dianjurkan Rasulullah SAW, dengan paduan dua rasa, yaitu daging dan buah kurma, makanan khas Indonesia ini akan lebih nikmat. Memang, kuah dan rasa bakso tidak jauh beda dengan bakso lainnya, bedanya anda akan dikagetkan rasa manis kurma saat menggigit bakso.
     
    Mangkuk untuk hidangan bakso ini warnanya hitam, ini untuk menambah rasa natural penikmat baso. Untuk menyatukan nama Bakso Arab dan kurma, meja makan di lesehan ini diberi nama-nama pintu Masjidil Haram, sehingga akan penikmat bakso ini akan termotivasi berangkat haji, diantaranya Hijriyah, Hudaibiyah, Al-Qudus, Al-Fatihah, Marwah dan lainnya. "Mudah-mudahan kita semua berangkat haji," ujarnya.
     
    Sementara itu, di balik kertas menu Bakso Arab terdapat 99 doa yang tertulis. Tulisan doa itu supaya pada saat makan Bakso Arab, pelanggannya tidak akan lupa berdoa, sehingga berdampak bagus pada psikologis. (*)
    Kolom netizen

    Buka kolom netizen

    Lentera Islam


    Hai orang-orang yang beriman jadikanlah sabar dan shalat sebagai penolongmu, sesungguhnya Allah beserta orang-orang yang sabar. (QS. Al Baqarah: 153)

    Berita Terbaru

    lingkungan

    +